Potret Becak listrik di Yogyakarta (fotone: Harminanto)
INFOPBGCOM, YOGYAKARTA - Libur Lebaran mau ke Yogyakarta? atau sedang di Yogyakarta? Wah, kamu bisa cobain deh keliling dengan Becak Listriknya.
50 unit becak kayuh bertenaga bantu listrik diserahkan pada 3 koperasi becak di DIY pada Jumat (5/4/2024) lalu. Becak-becak tersebut didesain estetik dan juga modern.
Sekda DIY, Beny Suharsono mengungkapkan DIY memiliki konsern untuk menjaga keberlanjutan transportasi tradisional becak dan andong yang telah diamanatkan dalam Peraturan Daerah. Namun, Pemda DIY tetap berupaya untuk berinovasi agar transportasi tradisional tersebut tetap bisa menyesuaikan jaman serta tetap menaati peraturan yang berlaku.
Beny menambahkan jika Becak kayuh bukan hanya transportasi, tapi bagian tak terpisahkan dari Yogyakarta sekaligua simbol kota ini. Tapi budaya atau tradisi tak boleh stagnan, ia harus terus berinovasi agar tidak tertinggal jaman.
Hal tersebut membuat becak kayuh tenaga alternatif listrik muncul ke permukaan, digadang-gadang alat transportasi ini lebih ramah lingkungan. Becak listrik ini dilengkapi dengan fitur pedal assist sehingga gowesan atau kayuhan akan terasa sangat ringan.
Semoga ke depannya semakin marak dan berkembang ya, tak hanya di Yogyakarta namun di sejumlah Kabupaten/Kota yang masih terdapat Becak.
INFOPBGCOM, YOGYAKARTA - Libur Lebaran mau ke Yogyakarta? atau sedang di Yogyakarta? Wah, kamu bisa cobain deh keliling dengan Becak Listriknya.
50 unit becak kayuh bertenaga bantu listrik diserahkan pada 3 koperasi becak di DIY pada Jumat (5/4/2024) lalu. Becak-becak tersebut didesain estetik dan juga modern.
Sekda DIY, Beny Suharsono mengungkapkan DIY memiliki konsern untuk menjaga keberlanjutan transportasi tradisional becak dan andong yang telah diamanatkan dalam Peraturan Daerah. Namun, Pemda DIY tetap berupaya untuk berinovasi agar transportasi tradisional tersebut tetap bisa menyesuaikan jaman serta tetap menaati peraturan yang berlaku.
Beny menambahkan jika Becak kayuh bukan hanya transportasi, tapi bagian tak terpisahkan dari Yogyakarta sekaligua simbol kota ini. Tapi budaya atau tradisi tak boleh stagnan, ia harus terus berinovasi agar tidak tertinggal jaman.
Hal tersebut membuat becak kayuh tenaga alternatif listrik muncul ke permukaan, digadang-gadang alat transportasi ini lebih ramah lingkungan. Becak listrik ini dilengkapi dengan fitur pedal assist sehingga gowesan atau kayuhan akan terasa sangat ringan.
Semoga ke depannya semakin marak dan berkembang ya, tak hanya di Yogyakarta namun di sejumlah Kabupaten/Kota yang masih terdapat Becak.