BANYUMAS, INFOPBGCOM - Musibah kebakaran kembali terjadi di Banyumas, tepatnya di Desa Cilongok RT 5 RW 5 Banyumas pada Kamis (6/4) malam. Musibah yang terjadi sekitar pukul 21.30 WIB tersebut terjadi akibat lupa matikan tungku / pawon usai memasak air sepulang tarawih.
Rumah milik Pak Rasikin hangus dilahap sijago merah meski tim Damkar dari Mako Induk Purwokerto menurunkan 2 unit aramadanya. Petugas yang mendapatkan informasi sesegera mungkin menuju lokasi kejadian dan sekitar pukul 22.09 api dinyatakan padam.
Dari pendataan petugas, istri pemilik rumah mengakui lupa mematikan tungku (pawon) saat digunakan untuk memasak air selepas sholat taraweh. Ia kemudian tidur, dan api menyambar hingga terjadi kebakaran.
Kerugian akibat peristiwa ini mencapai -+ Rp 30 juta, atas peristiwa ini tidak sampai menelan korban jiwa.