Kebakaran Warung Makan di Purwokerto Akibat Tabung Gas Bocor, 6 Karyawan Dilarikan ke Rumah Sakit -->

Menu Atas

Advertisement

Link Banner

Peta Covid

Kebakaran Warung Makan di Purwokerto Akibat Tabung Gas Bocor, 6 Karyawan Dilarikan ke Rumah Sakit

Jumat, 07 April 2023



BANYUMAS, INFOPBGCOM - Musibah kebakaran kembali terjadi di Banyumas, bahkan 6 orang harus dilarikan ke rumah sakit atas peristiwa yang terjadi di Jl Gelora Indah 2 Mangunjaya Purwokerto Lor Kecamatan Purwokerto Timur pada Jumat (7/4) petang.

Musibah kebakaran terjadi akibat tabung gas bocor di sebuah warung makan, saat itu salah satu karyawan tengah mengganti tabung gas yang habis. Namun, tiba-tiba api menyambar dari kompor yang lain.

Tiga karyawan perempuan dan tiga karyawan laki-laki dilarikan ke rumah sakit untuk dilakukan perawatan.

Tim damkar dari Mako Induk Purwokerto bersama personelnya meluncur ke lokasi dengan mengerahkan 2 unit armadanya. Sekitar pukul 18.25 WIB tim yang tiba dilokasi segera melakukan pemadaman. Beruntung, pukul 19.20 WIB api dapat dipadamkan.

Dari pendataan, kerugian akibat musibah ini mencapai kurang lebih Rp 100 juta.