Tidak Menguasai Medan, Truk Gagal Nanjak -->

Menu Atas

Advertisement

Link Banner

Peta Covid

Tidak Menguasai Medan, Truk Gagal Nanjak

Minggu, 13 Juni 2021



INFOPBG.COM, PURBALINGGA - Sebuah truk bermuatan popok bayi mengalami kecelakaan tunggal di ruas jalan Desa Kejobong, Kecamatan Kejobong, Kabupaten PurbaIingga. Peristiwa tersebut terjadi pada sabtu (12/06) sore akibat truk tidak kuat saat menanjak hingga akhirnya melaju mundur dan terperosok.

Kapolsek Kejobong AKP Suswanto mengatakan kecelakaan lalu lintas tunggal terjadi sekitar pukul 15.00 WIB menimpa kendaraan berjenis truk dengan nomor polisi E 9659 D. Truk bermuatan popok bayi tersebut dikemudikan oleh Saefudin Haryanto (35) warga Kampung Bayur, Tanggerang. Beruntung tidak sampai ada korban jiwa akibat kecelakaan tersebut ini, Hanyasaja truk yang terperosok masuk selokan sedalam dua meter perlu dievakuasi agar tidak mengganggu arus lalu lintas.

Sebelum kejadian, truk melaju dari Cirebon membawa muatan popok bayi dengan tujuan Kecamatan Madukara. Ia mengikuti rute GPS karena belum mengetahui rute  jalan, hingga akhirnya ia masuk wilayah Kecamatan Kejobong Kabupaten Purbalingga. Saat melintas di jalan yang merupakan tanjakan tajam, truk tidak kuat menanjak hingga akhirnya truk berjalan mundur dan masuk selokan. 

Polisi dari Polsek Ke
jobong yang mendapat laporan selanjutnya mendatangi lokasi dan mengatur lalu lintas serta menghubungi kendaraan derek untuk membantu evakuasi.