Penambahan Pupuk sebanyak 6000 ton -->

Menu Atas

Advertisement

Link Banner

Peta Covid

Penambahan Pupuk sebanyak 6000 ton

Rabu, 03 Maret 2021



INFOPBG.COM, PURBALINGGA - Dinas Pertanian Kabupaten Purbalingga akhirnya buka suara soal kesulitan pupuk bersubsidi pada petani di Desa Pekiringan Kecamatan Karangmoncol Kabupaten Purbalingga. Kesulitan tersebut dikarenakan ada petani yang belum masuk atau belum memiliki kartu tani, sedangkan kartu tani salah satu syaratnya yakni masuk dalam kelompok tani.

Kepala Dinas Pertanian Purbalingga Mukodam SPt mengatakan stok pupuk pada Desember 2020 lalu hingga akhir Februari di wilayah Purbalingga tidak terjadi kelangkaan pupuk urea. Termasuk di Desa Pekiringan, stok pupuk urea sampai dengan akhir tahun lalu sangat mencukupi. Karena kekurangan yang terjadi pada sekitar bulan Agustus hingga Oktober 2020 lalu dan itu telah dilakukan alokasi sangat cukup. Alokasi awal yakni 10.000 ton yaitu ditambah 6.000 ton yang menjadi 16.000 ton. 

Mukodam menambahkan alokasi tersebut sudah didistribusikan secara proposional berdasarkan kebutuhan luas tanah dan juga dari jenis tanaman di seluruh wilayah Kabupaten Purbalingga. Untuk tahun 2021 sebanyak 943 ton merupakan alokasi awal untuk kebutuhan pupuk diawal tahun bahkan hingga triwulan ketiga masih cukup. Alokasi pupuk bersubsidi di tahun 2021 ini lebih banyak dibanding tahun lalu.

Kelangkaan pupuk petani di Desa Pekiringan selama dua bulan terakhir yakni Desember hingga Januari membuat petani di desa tersebut membuat inovasi pupuk organik. Pupuk tersebut diproduksi sendiri menggunakan bahan yang mudah ditemukan.