Bibit Kopi Arabica dari Sumatera Utara untuk Purbalingga -->

Menu Atas

Advertisement

Link Banner

Peta Covid

Bibit Kopi Arabica dari Sumatera Utara untuk Purbalingga

Rabu, 17 Maret 2021



INFOPBG.COM, PURBALINGGA - Sebanyak 10.000 bibit Kopi Arabica di berikan oleh Kementerian Pertanian RI melalui Pusat Sosial Ekonomi dan Kebijakan Pertanian (Pusosek-KP) kepada Pemerintah Kabupaten Purbalingga pada Rabu (17/3). Bibit Kopi Arabica varietas Sigararutang dari Simalungun Sumatera Utara yang memiliki sejumlah kelebihan dibanding Kopi Arabica lainnya.

Kepala Dinas Pertanian Kabupaten Purbalingga Mukodam SPt mengatakan 10.000 bibit kopi tersebut dibagikan untuk 4 desa yakni Desa Serang, Siwarak, Kutabawa di Kecamatan Karangreja dan di Desa Jingkang Kecamatan Karangjambu. Desa tersebut dipilih lantaran memiliki syarat cuaca serta ketinggian yang dirasa cocok.

Kenapa dipilih Kopi? seperti diketahui di Dusun Gunungmalang Desa Serang ini didominasi lahan sayur, untuk menjaga konservasi lahan dan air perlu juga diikuti tanaman keras yang produktif seperti kopi Arabica ini. 

Penanaman dilakukan secara tumpangsari di perkebunan sayur milik masyarakat setempat dengan harapan ketika panen nanti hasilnya bisa bermanfaat. Disamping itu, agar produksi sayur jalan namun konservasi juga dapat.

Kepala Pusosek-KP Kementan Dr.Ir Sudi Mardiyanto M.Si menyampaikan jika pohon kopi Arabica Varietas Sigagagutang lebih cepat berbunga. Dalam kurng waktu dua tahun sudah bisa berbuah dan tahan karat daun. Selain itu, dalam siklus satu tahun hanya memiliki masa kosong dua bulan saja. Selebihnya bisa dipanen setiap minggunya.

Untuk menghasilkan produk yang bagus setelah ditaman harap dirawat dengan baik. Kopi ini memiliki cita rasa khas dan diakui oleh Starbuck. Stelah diproduksi kopi ini tidak sulit untuk dijual dengan harga yang relatif stabil diakrenakan belum banyak yang menanam. 

Bupati Purbalingga menyampaikan terimakasih kepada Kemetan atas bantuan bibit kopi ini. Dan berharap biibit kopi yang diberikan bermanfaat agar produktivitas kopi meningkat serta memberikan kesejahteraan bagi para petani kopi.