Puskesmas Kaligondang Tutup Sementara -->

Menu Atas

Advertisement

Link Banner

Peta Covid

Puskesmas Kaligondang Tutup Sementara

Rabu, 17 Februari 2021




INFOPBG.COM, PURBALINGGA - Sepuluh pegawai Puskesmas Kaligondang Kecamatan Kaligondang batal suntik vaksin Covid-19 dosis ke-dua. Diantaranya delapan tenaga kesehatan dan dua pegawai non nakes. Batalnya suntik vaksin dosis ke-dua dikarenakan ke sepuluh pegawai tersebut dinyatakan positif virus Covid-19. 

Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Purbalingga drg Hanung Wikantono mengungkapkan benar adanya sepuluh pegawai Puskesmas Kaligondang terpapar virus Covid-19. delapan tenaga medis, satu Kepala Puskesmas dan satu lagi Kepala Tata Usaha Puskesmas. Dari kedelapan tenaga Kesehatan tiga diantaranya perawat, dua bidan, satu petugas Survailence, satu petugas rekam medik, dan satu dokter.

Saat ini kesepuluh pegawai tersebut tengah menjalani perawatan. Baik dirumah sakit maupun isolasi mandiri. Akibat adanya kejadian ini, Dinas kesehatan Kabupaten Purbalingga menutup sementara pelayanan di Puskesmas Kaligondang selama tiga hari.
Penutupan ini dilakukan untuk mensterilisasi puskesmas. Di Puskesmas Kaligondang jumlah keseluruhan pegawai ada dua puluh sembilan. Sembilan belas diantaranya dinyatakan negatif Covid-19 setelah dilakukan traching dan swab tes PCR.

Hanung menambahkan jika beberapa pegawai di Puskesmas Kaligondang sudah mendapatkan vaksin Sinovac dosis pertama, namun bisa terkonfirmasi positif Covid-19. Karena antibodi terbentuk minimal 14 hari setelah mendapatkan vaksin dosis  kedua. Dikarenakan dinyatakan positif Covid-19 kesepuluh pegawai tersebut tidak dapat mengikuti suntik vaksin dosis kedua. Mereka baru bisa mendapatkan vaksin dosis kedua setelah tiga bulan dari jarak mereka dinyatakan negatif.

Pentingnya penerapan protokol kesehatan dilapisan masyarakat meskipun sudah melaksanakan vaksinasi. Tetap harus mengedepankan 3 M untuk mencegah penularan dan penyebaran virus Covid-19.