Sejak Awal Roy Suryo Sudah Menduga Pembuat Parodi Indonesia Raya Adalah WNI -->

Menu Atas

Advertisement

Link Banner

Peta Covid

Sejak Awal Roy Suryo Sudah Menduga Pembuat Parodi Indonesia Raya Adalah WNI

Jumat, 01 Januari 2021



INFOPBG - Sejak Awal Pakar Telematika Roy Suryo Sudah Menduga Pembuat Parodi Indonesia Raya Adalah WNI. Melalui akun twitter @KMRTRoySuryo2, Roy Suryo mengungkapkan kecurigaan terhadap pembuat parodi Indonesia Raya pada Senin, (28/12/2020) silam sekira pukul 19.50 WIB. Dalam cuitan ia mengatakan, apakah benar yang membuat parodi itu orang Malaysia, sebab ada kejanggalan di video tersebut yakni di detik ke 50.

Kabar beredar pelaku pembuat parodi Indonesia Raya adalah WNI yang sedang bekerja di Sabah. terduga pelaku pembuat parodi lagu Indonesia Raya tersebut  kini telah diamankan Polisi Diraja Malaysia (PDRM).

Roy Suryo kembali angkat bicara melalui akun twitternya menanggapi kabar tersebut. Roy Suryo mengatakan kecurigaan akhirya terbukti benar.

Sekedar informasi, parodi lagu Indonesia Raya  muncul di YouTube berjudul "Indonesia Raya Instrumental (Parody + Lyric)" dengan menggunakan bahasa melayu dan video tersebut di posting oleh akun "MY Asean" yang menggunakan spanduk Malaysia sebagai foto profilnya. Dalam video tersebut bait lagu Indonesia Raya di plesetkan hingga berisi referensi sakit hati untuk Presiden Joko Widodo dan masih banyak lagi, Di samping bait lagu, dalam video terdapat pula gambar ayam ketakutan dan ada foto seorang anak muda yang sedang kencing.

Roy Suryo mengatakan, selain analisis video 19 detik yang terbukti benar dia adalah GA, prediksi tentang siapa pembuat video parodi Indonesia Raya juga terbukti. Dan inilah yang dimaksud dengan sesuatu yang aneh di detik ke 50.