Pusat Gempa 26 KM Bagian Tenggara Purbalingga -->

Menu Atas

Advertisement

Link Banner

Peta Covid

Pusat Gempa 26 KM Bagian Tenggara Purbalingga

Kamis, 14 Januari 2021




 INFOPBG.COM , PURBALINGGA - Badan Meterologi, Klimatologi, dan Geofisika ( BMKG) menyatakan gempa magnutido (M) berkekuatan 3,6 SR mengguncang Kabupaten Purbalingga, Jawa Tengan pada dini hari tadi  Kamis, 14 Januari 2021. Gempa terjadi sekitar kurang lebih 5 detik pada pukul 00.36.51 WIB. Menurut BMKG, pusat gempa terletak pada titik koordinat 7.62 LS dan 109.38 BB, atau darat 26 km tenggara Kabupaten Purbalingga dengan kedalaman 10 km.

Dampak dari gempa yang terjadi di Purbalingga dirasakan juga oleh warga Banyumas , Cilacap hingga Kebumen.
Warga yang merasakan adanya lindu (gempa) panik dan langsung berhamburan keluar rumah. Dalam kejadian gempa ini hingga saat ini belum ada laporan korban jiwa maupun kerusakan.