INFOPBG, BANYUMAS - Pengadaan kapal wisata dalam rangka pemanfaataan halte (Dermaga) sungai yang saat ini dalam proses pembangunan di Desa Tambaknegara Kecamatan Rawalo dan Desa Papringan Kecamatan Banyumas belum mendapatkan anggaran.
Kepala Dinhub Kabupaten Banyumas Agus Nur Hadie mengatakan rencananya akan menggandeng pihak ketiga. Hal itu dilakukan karena anggaran untuk membeli kapal dicoret. Ia menambahkan, adapun jenis kapal yang akan diminta untuk disiapkan dari pihak ketiga merupakan kapal dengan ukuran kecil.
Agus mengungkapkan ada beberapa pihak swasta yang bersedia menyiapkan kapal-kapal kecil biar bisa saling menghubungkan, kalau kitakan kapalnya besar kayak kapal wisata. Kemudian tahun 2021 nanti akan dibangun dua halte (Dermaga) lagi di Desa Tumiyang dan Sokawera.